27 June 2010

Proposal Nikah

(Kiriman seseorang)
 
Latar Belakang

Mama dan Papaku tersayang, semoga Allah selalu memberkahi langkah-langkah kita dan tidak putus-putus memberikan nikmatNya kepada kita.

Mama dan Papa sebagai hamba Allah, anakmu ini telah diberi berbagai nikmat. Diantaranya adalah fitrah kebutuhan biologis, saling membutuhkan terhadap lawan jenis. Fitrah merupakan pemberian Allah yang telah melekat secara inheren dengan kehidupan manusia itu sendiri. Hanyalah kehancuran yang didapatkan jika manusia melanggar fitrah pemberian Allah itu. Sungguh, kebutuhan ini wajar bagi manusia normal, selain untuk kebahagiaan manusia itu sendiri. Mama dan Papaku, melihat kehidupan remaja dewasa itu sungguh amat memprihatinkan. Mereka seolah tanpa sadar melakukan perbuatan-perbuatan maksiat kepada Allah. Seolah-olah, dikepala mereka yang ada hanya pikiran-pikiran yang mengarah kepada kebahagiaan semu dan sesaat. Belum lagi kalau ditanyakan kepada mereka tentang menikah. "Saya nggak sempat mikirin kawin, sibuk sih, lagian saya masih ngumpulin barang dulu," begitu kata sebagian dari mereka. Padahal , kurang apa sih mereka. Wallahua'lamu, mudah-mudahan saja mereka bisa bertahan untuk tidak berbuat maksiat.

Mama dan Papaku tersayang, bercerita tentang pergaulan remaja umumnya, rasanya tidak cukup tinta ini untuk ditorehkan. Setiap saya menulis peristiwa remaja, pada saat yang sama, terjadi pula peristiwa baru yang menuntut perhatian kita.

Mama dan Papa, inilah antara lain yang melatarbelakangi anakmu ini untuk segera menikah.

Dasar Pemikiran

"Dan nikahkanlah orang-orang bujangan di antara kamu, dan orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan hamba-hamba sahayamu yang perempuan. Jika mereka miskin Allah akan mengkayakan mereka dengan karuniaNya. Dan Allah Maha Luas (pemberianNya) dan Maha Mengetahui." (QS .24 32).

"Dan segala sesuatu kami jadikan berjodoh-jodohan, agar sekalian kamu berpikir." (QS 51 : 49).

Jika ada manusia belum hidup bersama pasangannya,berarti hidupnya akan timpang dan tidak berjalan sesuai dengan ketetapan Allah SWT. Dan orang yang menikah berarti melengkapi agamanya, sabda Rasulullah SAW :

"Barangsiapa diberi Allah seorang istri yang sholihah,sesungguhnya telah ditolong separoh agamanya. Dan hendaklah bertaqwa kepada Allah separoh lainnya." (Al-Hadits).

Anjuran-anjuran Rasulullah untuk Menikah
Rasulullah SAW bersabda:
"Nikah itu sunnahku, barangsiapa yang tidak suka, bukan golonganku!"(Al-Hadits).
"Tiga golongan yang berhak ditolong oleh Allah :
a. Pejuang di jalan Allah.
b. Budak yang menebus dirinya dari tuannya.
c. Pemuda yang menikah karena mau menjauhkan dirinya dari yang haram."
(Al-Hadits)

" Hai golongan pemuda !Bila di antara kamu ada yang mampu menikah hendaklah ia nikah, karena nanti mata akan lebih terjaga dan kemaluan akan lebih terpelihara." (Al-Hadits).

Akibat-akibat Menunda atau Mempersulit Pernikahan :
1. Kerusakan dan kehancuran moral akibat pacaran dan free sex.
2. Tertunda lahirnya generasi penerus risalah.
3. Tidak tenangnya Ruhani dan perasaan, karena Allah baru memberi ketenangan dan kasih sayang bagi orang yang menikah.
4. Menanggung dosa di akhirat kelak, karena tidak dikerjakannya kewajiban menikah saat syarat yang Allah dan RasulNya tetapkan terpenuhi.

Namun, umumnya yang terjadi di masyarakat di seputar pernikahan adalah sebagai berikut ini:
- Status yang mulia bukan lagi yang taqwa, melainkan gelar yang disandang : Ir, DR, SE, SH, dsb
- Pesta pernikahan mestilah yang wah…, karena merupakan prestise tersendiri, bukan diselenggarakan dengan penuh ketawadhu'an sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.
- Pernikahan dianggap penghalang untuk menyenangkan orang tua.
- Pernikahan hendaklah dilandasi semata-mata hanya mencari ridha Allah dan RasulNya. Bukan dicampuri dengan harapan ridha dari manusia(sanjungan, tidak enak, apa kata orang).
- Yakinlah…! Bila Allah ridha terhadap apa yang kita kerjakan, maka kita akan selamat di dunia dan di akhirat kelak.

Tujuan Pernikahan
1. Melaksanakan perintah Allah dan Sunnah Rasul.
2. Melanjutkan generasi muslim sebagai pengemban risalah Islam.
3. Mendapatkan cinta dan kasih sayang.
4. Agar kaya (sebaik-baik kekayaan adalah isteri yang shalihat).

Kesiapan Pribadi
1. Kondisi Qalb yang sudah mantap (setelah istikharah).
2. Termasuk wajib nikah (sulit untuk shaum).
3. Secara materi, siap.

Penutup
Mama dan Papa, demikanlah proposal ini diajukan anakmu. Semoga mama dan papa memahami keinginan anakmu ini. Atas bantuan dan doa dari mama dan papa, anakmu mengucapkan "Jazakumullah Khairan katsiira".

15 June 2010

8 Makanan Pendukung Diet

Usaha Anda untuk menurunkan berat badan dan membuatnya langsing lewat berdiet dan berolahraga secara rutin, mungkin sudah Anda jalani cukup baik. Kini Anda hanya memerlukan sebuah usaha lanjutan. Ada baiknya Anda mencari jenis makanan pendukung yang bekerja baik pada tubuh yang dapat mempertahankan konsistensi diet yang Anda jalani.


8 jenis makanan berikut ini, mungkin bisa menjadi pilihan diet Anda :

  1. Apel. Untuk 95 kalori belaka, sebuah apel berukuran sedang mengandung 4 gram serat. Dan penelitian terbaru, yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition, menunjukkan bahwa meningkatkan asupan serat dapat mencegah berat badan naik, dan justru membantu mendorong menurunkan berat badan.


     

  2. Sup. Penelitian yang telah dipublikasikan dalam jurnal Appetite, menunjukkan bahwa mereka yang memulai santapannya dengan sup sayuran, 20 persen mendapat asupan kalori lebih sedikit. Selain itu, sup juga terasa lebih mengenyangkan.


     

  3. Oatmeal. Sarapan dengan oatmeal atau sereal bekatul, 3 jam sebelum melakukan olahraga dapat membantu Anda membakar lebih banyak lemak. Setidaknya inilah yang disarankan oleh suatu penelitian yang telah diterbitkan dalam Journal of Nutrition. Alasannya: mengonsumsi jenis makanan tersebut tidak menaikan gula darah setinggi mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat olahan, seperti roti putih. Pada gilirannya, kadar insulin tidak akan tinggi, karena insulin yang berperan memberi sinyal pada tubuh untuk menyimpan lemak, memiliki kadar yang lebih rendah sehingga dapat membantu membakar lemak.


     

  4. Jamur. Jamur mengandung rendah kalori dan lemak. Namun penelitian menemukan bahwa ketika orang-orang mengonsumsi jamur, mereka merasa kenyang sama seperti ketika mereka mengonsumsi daging sapi.


     

  5. Almond. Mengunyah lebih sering ternyata juga dapat menahan rasa lapar. Ini merupakan kesimpulan penelitian yang terungkap dalam American Journal of Clinical Nutrition. Lewat penelitian tersebut, para partisipan diminta mengunyah 2 ons kacang almond dalam beberapa tahap. Mulai dari 10 kali, 25 kali hingga 40 kali. Ketika mereka mengunyah kacang almond selama 40 kali, mereka merasa kenyang lebih lama. Peneliti, Rick Mate, Ph.D., RD, dari Purdue University, menyimpulkan semakin lama mereka mengunyah kacang almond maka pelepasan lemak semakin besar.


     

  6. Telur. Dalam suatu studi disebutkan, mengonsumsi telur untuk sarapan membuat perut terasa penuh lebih lama dan menurunkan berat badan dua kali lebih banyak dibandingkan mereka yang sarapan dengan roti, meskipun memiliki jumlah kalori yang sama.


     

  7. Cabai. Dalam sebuah penelitian, mengkonsumsi cabai 30 menit sebelum makan, dapat membantu mengurangi rasa lapar pada peserta penelitian. Bahkan porsi makan mereka pun 10 persen cenderung lebih sedikit.


     

  8. Makanan Rendah Kalori. Menurut sebuah studi dalam Prosiding National Academy of Sciences, menghindari asupan makanan manis dapat menyebabkan Anda makan berlebihan. Salah satu alasannya mungkin karena hilangnya asupan makanan manis dapat merangsang pelepasan molekul dalam otak yang disebut corticotropin-releasing factor (CRF), yang dihasilkan ketika Anda merasa takut, cemas atau stres. Stres yang meningkat dapat menurunkan motivasi Anda dalam mengonsumsi lebih banyak makanan bergizi, dan lebih memungkinkan Anda mengonsumsi junk food.


     


     


 

Cara Jitu Bakar Lemak Tanpa Olahraga

Ketika mencoba untuk menurunkan berat badan, cara standar yang mungkin akan Anda lakukan adalah dengan berdiet dan berolahraga. Anda pasti tidak akan percaya jika ternyata masih ada banyak cara sederhana yang dapat membantu membakar kalori pada tubuh tanpa harus memaksakan diri berolah fisik. Berikut beberapa rahasia jitu untuk Anda.

  1. Minum kopi. Kopi panas ataupun dingin sama ampuhnya dalam membakar kalori. Kafein dapat meningkatkan metabolisme dengan merangsang sistem saraf. Menurut Susan B. Roberts, seorang profesor nutrisi dan psikiatri di Tufts University, Boston, sekaligus penulis buku 'I' Diet" (Workman), penelitian telah menunjukkan bahwa kadar kafein yang terkandung dalam kopi dapat meningkatkan jumlah pembakaran kalori.


     

  2. Minum air dingin. Mengonsumsi satu gelas air dingin ternyata dapat membakar lebih dari 9,25 kalori. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa air minum dapat membantu menurunkan berat badan pada perempuan yang sedang berdiet. Semakin tinggi konsumsi air, semakin rendah jumlah lemak yang disimpan dalam tubuh.


     

  3. Sarapan. Anda pasti sudah sering mendengarnya, namun tidak pernah melakukannya. Sarapan merupakan langkah paling sederhana untuk membakar lemak tubuh. Mengapa? karena jika Anda memulai pagi hari dengan sarapan, maka otak tidak akan mengirimkan sinyal lapar hingga menjelang siang. Sarapan dengan orak-arik putih telur atau oatmeal dengan buah adalah yang dianjurkan oleh Gunnar Peterson, pelatih fisik Jennifer Lopez di Los Angeles.


     

  4. Mengunyah permen karet. Tak hanya dapat membantu menyegarkan napas, mengunyah permen karet juga dapat membakar 11 kalori. Setidaknya inilah yang diungkapkan oleh Kristin McGee, seorang instruktur yoga dan Pilates di New York


     

  5. Tertawa. Ini bisa menjadi alasan yang tepat mengapa Anda harus berada di antara orang-orang yang humoris. Karena percaya atau tidak, selaim membuat suasana hati menjadi lebih baik, tertawa selama 10 sampai 15 menit per hari juga dapat membakar hingga 50 kalori.


     

  6. Marah. Saat Anda marah, tubuh akan mengeluarkan energi, karena itu, sesekali waktu boleh saja Anda mengeluarkan emosi dan amarah. Pikirkanlah sesuatu yang bisa membuat Anda emosi lalu luapkanlah, ini akan meningkatkan program latihan fisik Anda dengan membakar sejumlah kalori. Tapi ingat, jangan mengeluarkan emosi Anda terlalu sering dan berlebihan, karena ini juga tidak baik untuk kesehatan.


     

  7. Berjalan. Selain menyehatkan jantung, berjalan juga dapat membantu membakar sejumlah kalori. Karena itu, jangan simpan flat shoes Anda dan mulailah pagi hari Anda dengan melangkahkan kaki. Berjalan menyusuri anak tangga saat dikantor, juga bisa menjadi pilihan yang baik ketimbang naik lift. "Berjalanlah seperti Anda terlambat untuk rapat," saran Gunnar Peterson.


     

  8. Berhubungan intim. Sebagian besar pasangan membakar rata-rata 300 kalori per jam ketika mereka melakukan hubungan seks.


     

Berkencan. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di McMaster University di Hamilton, Kanada, perempuan cenderung memesan makanan dengan jumlah kalori lebih sedikit pada saat makan dengan seorang lelaki (yang baru saja dikencaninya), dibandingkan dengan ketika mereka makan dengan teman-teman perempuannya.

Memantau Penyakit Lewat Urin

Urin atau air seni adalah cairan yng diekskresikan oleh ginjal yang kemudian akan dikeluarkan dari dalam tubuh melalui proses urinasi. Dari urin kita bisa memantau penyakit melalui perubahan warnanya. Meskipun tidak selalu bisa dijadikan pedoman namun Ada baiknya Anda mengetahui hal ini untuk berjaga-jaga.


Kuning jernih

Urin berwarna kuning jernih merupakan pertanda bahwa tubuh Anda sehat. Urin ini tidak berbau. Hanya saja, beberapa saat setelah meninggalkan tubuh, bakteri akan mengontaminasi urin dan mengubah zat dalam urin sehingga menghasilkan bau yang khas.


Kuning tua atau pekat

Warna ini disebabkan karena tubuh mengalami kekurangan cairan. Namun bila terjadi terus, segera periksakan diri Anda ke dokter karena merupakan tahap awal penyakit liver.


Kemerahan

Urin mengandung darah. Kondisi ini bisa menandakan gangguan batu ginjal dan kandung kemih. Namun bisa juga karena Anda mengonsumsi obat pencahar secara berlebihan.


Kecoklatan
Pertanda terjadi kerusakan otot, akibat aktivitas tubuh yang berlebihan.


Oranye
Mengindikasikan penyakit hepatitis atau malaria. Pyridium, antibiotik yang biasa digunakan untuk infeksi kandung kemih dan saluran kencing juga dapat mengubah warna urin menjadi oranye.


Selain warna, bau urin juga bisa digunakan untuk mendeteksi penyakit. Misalnya pada penderita diabetes dan busung lapar, urin cenderung berbau manis, sementara jika seseorang mengalami infeksi bakteri E. coli, urinnya cenderung berbau menyengat. Semoga bermanfaat.




 

14 June 2010

Bagaimana Petir Terjadi



 
Sudah tak heran lagi bila saat hujan tiba-tiba di awan mendung terjadi kilatan petir, lalu diikuti bunyi ledakan (guruh). Yah, gejala ala ini pasti sering terjadi, namun tahu kah kita bagaimana petir dan guruh itu bisa terjadi. Mengapa petir selalu muncul terlebih dahulu baru kemudian diikuti bunyi guruh.
Petir atau halilintar adalah gejala alam yang biasanya muncul pada musim hujan di mana di langit muncul kilatan cahaya sesaat yang menyilaukan biasanya disebut kilat yang beberapa saat kemudian disusul dengan suara menggelegar sering disebut Guruh. Petir merupakan gejala alam yang bisa kita analogikan dengan sebuah kapasitor raksasa, dimana lempeng pertama adalah awan (bisa lempeng negatif atau lempeng positif) dan lempeng kedua adalah bumi (dianggap netral). Seperti yang sudah diketahui kapasitor adalah sebuah komponen pasif pada rangkaian listrik yang bisa menyimpan energi sesaat (energy storage). Petir juga dapat terjadi dari awan ke awan (intercloud), dimana salah satu awan bermuatan negatif dan awan lainnya bermuatan positif.
Petir terjadi karena ada perbedaan potensial antara awan dan bumi atau dengan awan lainnya. Proses terjadinya muatan pada awan karena dia bergerak terus menerus secara teratur, dan selama pergerakannya dia akan berinteraksi dengan awan lainnya sehingga muatan negatif akan berkumpul pada salah satu sisi (atas atau bawah), sedangkan muatan positif berkumpul pada sisi sebaliknya. Jika perbedaan potensial antara awan dan bumi cukup besar, maka akan terjadi pembuangan muatan negatif (elektron) dari awan ke bumi atau sebaliknya untuk mencapai kesetimbangan. Pada proses pembuangan muatan ini, media yang dilalui elektron adalah udara. Pada saat elektron mampu menembus ambang batas isolasi udara inilah terjadi ledakan suara. Petir lebih sering terjadi pada musim hujan, karena pada keadaan tersebut udara mengandung kadar air yang lebih tinggi sehingga daya isolasinya turun dan arus lebih mudah mengalir. Karena ada awan bermuatan negatif dan awan bermuatan positif, maka petir juga bisa terjadi antar awan yang berbeda muatan.
Sebenarnya petir dan guruh terjadi secara bersamaan di awan. Namun fakta yang terjadi petir terjadi lebih dahulu daripada guruh. Perbedaan waktu kemunculan petir dan guruh ini disebabkan adanya perbedaan antara kecepatan cahaya dan kecepatan suara. Kecepatan cahaya dalam sebuah vakum adalah 299.792.458 meter per detik (m/s) atau 1.079.252.848,8 kilometer per jam (km/h) atau 186.282.4 mil per detik (mil/s) atau 670.616.629,38 mil per jam (mil/h). Kecepatan cahaya ditandai dengan huruf c, yang berasal dari bahasa Latin celeritas yang berarti "kecepatan", dan juga dikenal sebagai konstanta Einstein. Sedangkan Kecepatan suara adalah istilah yang digunakan untuk menyebut kecepatan gelombang suara yang melalui medium elastis. Kecepatan ini dapat berbeda tergantung medium yang dilewati (misalnya suara lebih cepat melalui udara daripada air), sifat-sifat medium tersebut, dan suhu. Namun, istilah ini lebih banyak dipakai untuk kecepatan suara di udara. Pada ketinggian air laut, dengan suhu 21 °C dan kondisi atmosfer normal, kecepatan suara adalah 344 m/detik (1238 km/jam).
Penangkal Petir

Manusia selalu mencoba untuk menjinakkan keganasan alam, salah satunya adalah bahaya sambaran petir. Ada beberapa metode untuk melindungi diri dan lingkungan dari sambaran petir. Metode yang paling sederhana tapi sangat efektif adalah metode Sangkar Faraday. Yaitu dengan melindungi area yang hendak diamankan dengan melingkupinya memakai konduktor yang dihubungkan dengan pembumian.
Penangkal petir adalah rangkaian jalur yang difungsikan sebagai jalan bagi petir menuju ke permukaan bumi, tanpa merusak benda-benda yang dilewatinya. Ada bebarapa bagian utama pada penangkal petir yaitu :
Batang penangkal petir berupa batang tembaga yang ujungnya runcing. Dibuat runcing karena muatan listrik mempunyai sifat mudah berkumpul dan lepas pada ujung logam yang runcing. Dengan demikian dapat memperlancar proses tarik menarik dengan muatan listrik yang ada di awan. Batang runcing ini dipasang pada bagian puncak suatu bangunan.
Kabel konduktor terbuat dari jalinan kawat tembaga. Diameter jalinan kabel konduktor sekitar 1 cm hingga 2 cm . Kabel konduktor berfungsi meneruskan aliran muatan listrik dari batang muatan listrik ke tanah. Kabel konduktor tersebut dipasang pada dinding di bagian luar bangunan.
Tempat pembumian (grounding) berfungsi mengalirkan muatan listrik dari kabel konduktor ke batang pembumian (ground rod) yang tertanam di tanah. Batang pembumian terbuat dari bahan tembaga berlapis baja (cooper rod), dengan diameter berkisar 1,5 cm dan panjang sekitar 1,8 - 3 m. kedalaman penanaman tembaga ini tergantung pada resistansi tembaga dengan tanah, resistansi paling baik adalah mendekati 0 (nol).
Cara kerjanya, saat muatan listrik negatif di bagian bawah awan sudah tercukupi, maka muatan listrik positif di tanah akan segera tertarik. Muatan listrik kemudian segera merambat naik melalui kabel konduktor , menuju ke ujung batang penangkal petir. Ketika muatan listrik negatif berada cukup dekat di atas atap, daya tarik menarik antara kedua muatan semakin kuat, muatan positif di ujung-ujung penangkal petir tertarik ke arah muatan negatif. Pertemuan kedua muatan menghasilkan aliran listrik. Aliran listrik itu akan mengalir ke dalam tanah, melalui kabel konduktor, dengan demikian sambaran petir tidak mengenai bangunan. Tetapi sambaran petir dapat merambat ke dalam bangunan melalui kawat jaringan listrik dan bahayanya dapat merusak alat-alat elektronik di bangunan yang terhubung ke jaringan listrik itu, selain itu juga dapat menyebabkan kebakaran atau ledakan. Untuk mencegah kerusakan akibat jaringan listrik tersambar petir, biasanya di dalam bangunan dipasangi alat yang disebut penstabil arus listrik (surge arrestor).

 

 

 


 

 

 

 

06 June 2010

Mengapa Babi Haram


{BERDASARKAN TINJAUAN AGAMA DAN ILMIAH}

Haramnya hewan babi bagi umat Muslim adalah disebabkan karena banyaknya parasit Dan kotoran dalam hewan ini. Dengan semakin canggihnya ilmu kedokteran, bukannya mungkin nantinya hewan babi dapat dibersihkan dari Virus Dan parasit yang mematikan ini?Apakah nantinya hewan babi yang bersih akan menjadi halal?